Ramadan Berkah Himpunan Mahasiswa Manajemen Universitas Muhammadiyah Pontianak X Himpunan Mahasiswa Manajemen Universitas Tanjungpura Pontianak

HIMAJEN Sharing and Hearing merupakan salah satu program kerja kegiatan yang dilakukan oleh Himajen FEB UNTAN untuk Menjalin silaturahmi dan bertukar informasi mengenai agenda dari program kerja masing-masing organisasi serta dapat berkolaborasi dengan menjalin kerjasama antar organisasi di internal maupun eksternal FEB UNTAN. Oleh karena itu, dalam upaya memberikan wadah bagi Mahasiswa Manajemen untuk menumbuhkan rasa solidaritas dan rasa peduli untuk satu sama lain.

HIMAJEN Sharing and Hearing FEB UNTAN di laksanakan X Himajen UMP. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 6 April 2024 pukul 14:00 sampai pukul 17:00. Agenda ini diawali dengan kedatangan dari teman-teman pengurus HIMAJEN UMP pada pukul 14:00. Setelah seluruh teman-teman pengurus HIMAJEN UMP telah hadir dan situasi di dalam ruangan sudah terkondisikan, Ririn dari bidang Advokasi HIMAJEN selaku MC pun mulai membuka acara. Dan tidak lupa juga untuk membaca doa yang kemudian dipimpin oleh Tareq dari bidang Humas selaku PJ doa, supaya seluruh kegiatan pada hari itu dapat berjalan dengan lancar.



Untuk menambahkan rasa cinta terhadap Negeri, teman-teman pengurus yang berada di dalam ruangan dipersilahkan untuk berdiri dan menyanyikan lagu wajib nasional yaitu “Indonesia Raya” kemudian, dilanjutkan dengan kata sambutan dari, Ketua Umum HIMAJEN FEB UMP periode 2023/2024, dan Ketua Umum HIMAJEN FEB UNTAN periode 2023/2024.

Acara dilanjutkan dengan pemaparan dari program kerja dari kedua himpunan dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang dilakukan selama 20 menit. Lalu selanjutnya, sebelum Memasuki acara puncak dilanjutkan dengan penyerahan plakat dan penutupan acara serta sesi foto dokumentasi bersama di depan lobby FEB UNTAN.

Memasuki acara puncak pada pukul 16:30 Himpunan Mahasiswa Manajemen Universitas Muhammadiyah Pontianak dan Himpunan Mahasiswa Manajemen Universitas Tanjungpura Pontianak turun ke lokasi untuk membagikan takjil, yang dimana kegiatan ini merupakan output dari kegiatan yang dilakukan untuk menumbuhkan rasa peduli terhadap sesama terutama membentuk jiwa dan karakter Mahasiswa Manajemen untuk berbagi takjil di Bulan Ramadan Kegiatan ini dilakukan menyasar masyarakat dan pejalan kaki disepanjang jalur Pasar Mawar Lampu merah kota Pontianak.

Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi langkah awal untuk menjalin kolaborasi dan silaturahmi, Semoga kegiatan ini bisa terus menjadi agenda tahunan setiap bulan Ramadan antara Himpunan Mahasiswa Manajemen Universitas Muhamadiyah Pontianak X Himpunan Mahasiswa Manajemen Universitas Tanjungpura Pontianak.


Sekian yang dapat kami tuliskan dalam blog kali ini, jika ada kesalahan dalam penulisan tempat atau nama, kami ucapkan mohon maaf yang sebesar-besarnya. Terimakasih atas perhatiannya, sampai jumpa di blog selanjutnya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

YUK INTIP APA SIH LINKEDIN ITU? APA SAJA MANFAATNYA BAGI KAMU KAUM MAHASISWA DAN TIPS BAGI KAMU AGAR LINKEDIN KAMU TERLIHAT MENARIK SAAT DILIHAT ORANG !!

CANFAS 2024 : A Colorful West Borneo : "Ethnic Culture and Creativity Charity Night"

MARKETING MANAGEMENT JOB PROSPECTS