Press Relase Latihan
Dasar Advokasi Diri
Mahasiswa
Jumat, 27 november 2020. Bidang Advokasi, Himpunan Mahasiswa Manajemen (HIMAJEN), Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Tanjungpura, menggelar Latihan Dasar Advokasi Mahasiswa.
Diskusi ini menghadirkan Ibnu Wahyudi (Ketua DPM Feb Untan Tahun 2019/2020) sebagai pemantik dan dimoderatori oleh Nabila Auwabina (Staff Advokasi HIMAJEN.
Bung Ibnu
memaparkan guna memberikan pemahaman dan pengetahuan
mendalam berkaitan dengan advokasi diri dan kesejahteraan mahasiswa maka HIMAJEN melaui bidang Advokasi menggelar Latihan Dasar Advokasi Diri Mahasiswa dengan Tema : “Pentingya Advokasi Diri
Mahasiswa Untuk Mengawal Isu-Isu Dimasa Pandemi” dengan
Sub
Pokok Bahasan sebagai berikut:
1. Bagaimana mahasiswa
dapat berperan dan bersikap kritis terhadap isu-isu atau masalah-masalah yang ada dikampus maupun diluar kampus di
masa pandemi.
2. Bagaimana mahasiswa
dapat mengawal isu-isu yang terjadi dimasa pandemi.
Sebagai mahasiswa sudah
seharusnya kita berpikir secara kritis terlebih kepada isu isu yang terjadi
saat ini, karena mahasiwa merupakan Agent of Change dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Jika bukan kita
sebagai mahasiswa siapa lagi yang akan peka terhadap isu isu yang terjadi. Dengan
pengadvokasian
diri, mahasiswa dapat menumbuhkan
kepedulian dengan dekat dan langsung terjun ke masalah sosial yang ada
dilapangan, mengasah kepedulian dengan belajar mengenai aturan, dan
mempertahankan kepedulian dengan setiap gerakan yang telah dilakukan.
Dalam situasi pandemi sekarang yang mengakibatkan susahnya berinteraksi secara langsung mahasiswa dituntut untuk memiliki sikap kritis terhadap isu isu atau masalah yang terjadi. Mahasiswa juga tetap harus mengawal isu isu dan masalah yang terjadi, bisa dengan cara peduli terhadap hal hal yang diberitakan walaupun tidak secara langsung melainkan melalui media online.
Sebagai penutup, pemantik
mengajak mahasiswa untuk menumbuhkan
sikap pengadvokasian diri, serta mengajak untuk lebih peka terhadap isu-isu terjadi
disekitar.
Oleh:
Advokasi HIMAJEN
Komentar
Posting Komentar