BMM 2024 : "Satu Hati, Satu Aksi Mahasiswa Berbakti Untuk Negeri"
Bakti Mahasiswa Manajemen atau yang biasa dikenal dengan BMM adalah agenda tahunan HIMAJEN yang merupakan program kerja dari bidang Hubungan Masyarakat (HUMAS). BMM merupakan kegiatan bakti sosial kepada masyarakat yang bertujuan untuk menjadi wadah untuk menyalurkan jiwa sosial mahasiswa Manajamen REG. A FEB UNTAN serta menjadi sarana untuk menanamkan nilai-nilai empati, kepedulian, kerja sama tim, dan tanggung jawab sebagai bentuk pangabdian kepada masyarakat. BMM 2024 memiliki tema “Satu Hati, Satu Aksi Mahasiswa Berbakti Untuk Negeri” . Dengan tema tesebut BMM tahun ini menggambarkan solidaritas dan kesatuan hati mahasiswa dalam berbagai aksi bakti untuk kemajuan dan kesejahteraan bangsa. Dengan satu tekad dan semangat yang sama, mahasiswa bersatu untuk memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan negara. Kegiatan BMM ini dilaksanakan pada tanggal 9-11 Juni 2024, berlokasi di Dusun Nenas, Desa Wajok Hilir, Kecamatan Jongkat, Kabupaten Mempawah. Kegiatan ini dibuka denga...